Selasa, 10 September 2024

Breaking News

  • Tim Medis Lapas Pekanbaru Ikuti Kegiatan Monitoring dan Evaluasi Kegiatan GF TB HIV   ●   
  • Jalin Silaturahmi, Kapolda Riau Ajak Paslon Ciptakan Pilkada yang Damai dan Meriah   ●   
  • Lapas Pekanbaru Panen Tanaman Sayur Pakcoy yang Hijau dan Segar   ●   
  • Temui Personel Yang Jadi Penggali Kubur, Pesan Kapolri: Terus Menjadi Polisi Baik Untuk Masyarakat   ●   
  • Enam Tahun Memimpin, Patta Helena Serahkan Estafet Kepemimpinan Bapas Pekanbaru   ●   
Jelang Pemilu 2024, Polres Bengkalis Gelar Patroli Skala Besar
Minggu 19 November 2023, 12:54 WIB
Foto: Humas Polres Bengkalis

Jetsiber.com - BENGKALIS - Polres Bengkalis, Kodim 0303 Bengkalis, dan Satpol PP Kabupaten Bengkalis menyelenggarakan Patroli Skala Besar (PSB) untuk menjaga kondisi aman dan mencegah kegiatan kriminal jelang Pemilu Damai 2024 di wilayah tersebut, Sabtu (18/11/23).


Pelaksana Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, termasuk :
- Kapolres Bengkalis, diwakili oleh Kabag Ren Polres Bengkalis Kompol Fridolin, S.H
- Kabag Log Polres Bengkalis AKP Andri Saputra
- Ps. Kasat Resnarkoba Polres Bengkalis IPTU Hasan Basri, S.H.,M.H.,
- Kasat Tahti Polres Bengkalis IPDA Suarno
- Paur Subagdalpers Bag SDM Polres Bengkalis IPDA Berton Standy Sabtama, S.H
- Personil Polres Bengkalis
- Personil Kodim 0303 Bengkalis
- Satpol PP Kabupaten Bengkalis

Lokasi Kegiatan Wilayah patroli mencakup beberapa lokasi strategis yang berhubungan dengan pemilu serentak tahun 2024 esok di Kabupaten Bengkalis, termasuk kantor KPU dan Bawaslu, gudang logistik, serta sejumlah jalur penting seperti Jl. Kelapapati Laut, Jl. Tandun, Jl. Baru, dan beberapa lokasi lainnya.

Rangkaian Kegiatan dimulai dengan apel pengecekan pasukan yang dipimpin oleh Kapolres Bengkalis yang diwakili oleh Kabag Ren Polres Bengkalis Kompol Fridolin, S.H. yang mana Seluruh personil melaksanakan patroli menggunakan RanDis nya masing masing sesuai rute yang telah ditentukan, dimulai dari Kantor KPU hingga kembali ke Polres Bengkalis. Acara ditutup dengan Apel Konsolidasi yang dipimpin oleh Kabag Log Polres Bengkalis AKP Andri Saputra.

Hasil Kegiatan dari giat tersebut yaitu Dalam pelaksanaannya, PSB berhasil menjaga situasi Kamtibmas dengan baik. Tindak Pidana C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) berhasil dicegah di wilayah hukum Polres Bengkalis. Masyarakat Kabupaten Bengkalis merasakan keamanan dan kenyamanan dengan kehadiran Polri serta instansi terkait.

Patroli dan pengawasan gudang logistik berhasil dilaksanakan, menjadi langkah penting menuju kesuksesan Pemilu Damai Tahun 2024. Kegiatan berakhir sekitar pukul 00.15 WIB dengan kondisi aman dan kondusif sepanjang pelaksanaannya.




Editor : TR
Kategori : Bengkalis
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 



Scroll to top