Sabtu, 27 April 2024

Breaking News

  • Hut ke-44, Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Riau Gelar Webinar Kesehatan Bersama dr Boyke   ●   
  • Pemasyarakatan PASTI Berdampak Kanwil Kemenkumham Riau Gelar Upacara HBP ke-60   ●   
  • Kakanwil Kemenkumham Riau Serahkan Penghargaan kepada Pegawai dan UPT Pemasyarakatan Berprestasi   ●   
  • Kanwil Kemenkumham Riau Gelar Syukuran Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60   ●   
  • Masyarakat Desa Sekayan Antusias Menyambut PH Dan TIM Beserta Ketua Koperasi Korem 031/WB   ●   
Personil Polsek Minas Giat Strong Point Disejumlah Titik Rawan Macet Dan Lakalantas
Kamis 03 Agustus 2023, 14:42 WIB
kegiatanStrongPoint.jpg

Jetsiber.com - Siak - Sejumlah personil Polsek Minas, Polres Siak, Polda Riau, secara rutin melaksanakan kegiatan Strong Point dalam rangka mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalulintas (Laka Lantas) dan Macet, Kamis (03/08/2023) sekira pukul 06.30 WIB s/d 07.30 WIB.

"Enam orang personil kita kerahkan untuk melakukan giat ini, diantaranya Aipda Tumpal H, Aipda Rio Setiawan, Aipda Prengki J, Bripka Niko Tison, Bripka Reza F, Aipda Eka S dan Bripka Riko R," ungkap Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK melalui Kapolsek Minas AKP Wan Mantazakka SH MH.
Giat ini sendiri terang Kapolsek, dilaksanakan disejumlah titik yang dianggap rawan terjadinya macet ataupun lakalantas, seperti di Simpang Mesjid Alfatah Minas, Simpang Alfatah Gate l Minas, Pasar Minas Km 29 dan Simpang By Pass Minas.

"Dengan adanya giat ini tentunya diharapkan dapat terciptanya Kamseltibcarlantas di seputaran lokasi," katanya.
Lebih jauh diterangkan Kapolsek, selain mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas giat ini juga bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan para pengendara yang melintas di daerah rawan tersebut.

"Giat ini juga kita lakukan agar masyarakat merasakan aman dan nyaman dengan kehadiran Polri ditengah masyarakat dan mengantisipasi kejahatan lainnya," pungkasnya. (Ndi).




Editor : lelimaslina
Kategori : Siak
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


Scroll to top