Senin, 29 April 2024

Breaking News

  • Lapas Kelas IIB Teluk Kuantan Gelar Upacara Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60   ●   
  • Hut ke-44, Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Riau Gelar Webinar Kesehatan Bersama dr Boyke   ●   
  • Pemasyarakatan PASTI Berdampak Kanwil Kemenkumham Riau Gelar Upacara HBP ke-60   ●   
  • Kakanwil Kemenkumham Riau Serahkan Penghargaan kepada Pegawai dan UPT Pemasyarakatan Berprestasi   ●   
  • Kanwil Kemenkumham Riau Gelar Syukuran Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60   ●   
Sat Samapta Polres Kampar Gencar Patroli di Tempat Rawan Gangguan Harkamtibmas
Jumat 13 Mei 2022, 19:49 WIB

 

 

Kampar |Jetsiber.com | Personil Sat Samapta Polres Kampar kembali melaksanakan patroli rutin di tempat yang dianggap rawan gangguan Harkamtibmas, Jumat, (13/05/22), sekira pukul 09.00 WIB.

 

Patroli kali ini, menyasar ke Jalan Ahmad Yani, Jalan Prof. M. Yamin, dan Perumahan Bangkinang Kota, Kabupaten Kampar.

Kegiatan Patroli ini, dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Kampar, AKP. Dadan Wardan Sulia, SH diwakili Kanit Dalmas Ipda Jonnes, SH dengan didampingi 2 personil Sat Samapta Polres Kampar.

 

Kapolres Kampar, AKBP. Rido Purba, SIK, MH melalui Kasat Samapta, AKP. Dadan Wardan Sulia, SH mengatakan, kegiatan patroli rutin di tempat rawan gangguan Harkamtibmas ini gencar dilaksanakan guna menciptakan Harkamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif.

 

"Dengan rutinnya patroli ini, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak pidana pencurian dengan kekerasan, maupun tindak pidana lainnya," ujar AKP. Dadan.

Dalam melaksakan kegiatan Patroli Rutin, kata Dadan, personil Sat Samapta Polres Kampar juga gencar menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, dan mengimbau warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.




Editor :
Kategori : Kampar
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


Scroll to top