Minggu, 5 Mei 2024

Breaking News

  • Wakil Jaksa Agung: “Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Kejaksaan RI Menekankan Kepada Aspek Integritas   ●   
  • Bea Cukai Bengkalis Larang Wartawan Meliput Saat Sidak Rokok Ilegal, Ada Apa ?   ●   
  • Serius Maju Pilkada, Dr. Zulmaeta Resmi Mendaftar ke Partai Nasdem Kota Payakumbuh   ●   
  • Tingkatkan Kualitas Petugas Pemasyarakatan, Rutan Kelas I Pekanbaru Gelar Pembinaan Fisik Mental dan Disiplin   ●   
  • Penahanan 1 Orang Tersangka Dugaan Tipikor Penyimpangan Kegiatan Pembangunan Hotel Kuantan Singingi   ●   
Kapolresta Deli Serdang Kombes Yemi Mandagi, Deni Ditangkap Edarkan Uang Palsu
Kamis 09 September 2021, 19:58 WIB

Medan, Jetsiber.com - Kabar menghebohkan seorang pria di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Deni Kardian (24), ditangkap Polisi karena mengedarkan uang palsu. Deni diduga mencetak uang palsu itu di Kantor Camat. "Ya benar," kata Kapolresta Deli Serdang Kombes Yemi Mandagi, Rabu (8/9/2021).

Dalam penyampaian Kapolres Deli Serdang Yemi menguturkan Deni ditangkap setelah ada warga yang melaporkan peredaran uang palsu di daerah Kecamatan Bangun Purba, Deli Serdang. Laporan itu bernomor LP/02.A/IX/2021/Reskrim/Sek Bangun Purba tanggal 3 September 2021.

Polisi sedang melakukan penyelidikan. Deni pun ditangkap dengan barang bukti uang palsu yang telah dia belanjakan ke warga. "Telah ditemukan uang kertas palsu pecahan Rp 50 ribu yang disimpan temannya, Lanang karena sebelumnya Deni telah melakukan transaksi dengan menggunakan uang kertas palsu pecahan Rp 50 ribu dan uang kertas tersebut diamankan oleh Lanang agar tidak beredar lagi di masyarakat," tutur Yemi.

Guna mencari barang bukti Yemi menuturkan "Deni diduga mencetak uang palsu dengan printer. Ada sejumlah barang bukti yang diamankan saat penangkapan," imbuh Kapolres Deli Serdang Sementara Camat Bangun Purba, Raden Mewah Ristanto, mengatakan, "Deni merupakan penjaga malam di kantor kecamatan itu. Deni diduga mencetak uang palsu di kantor Camat saat malam hari, dia mencetaknya di kantor Camat. Dia penjaga malam," ucap Raden.
(Harry Tambunan/Red)




Editor :
Kategori : Nasional
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


Scroll to top