Senin, 29 April 2024

Breaking News

  • Tiga Rumah Mewah di Tangerang Markas Judi Online Digerebek Polisi   ●   
  • Wakajati Riau Pimpin Apel Kerja Pagi Kejaksaan Tinggi Riau   ●   
  • Kapolda Riau Gelar Nonton Bareng di Mapolda Riau Pada Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia VS Uzbekistan   ●   
  • Disperindag Ingatkan Pengusaha Pergudangan Wajib Kantongi TDG   ●   
  • Pemkab Bengkalis Gelar Nobar Timnas Indonesia Lawan Uzbekistan   ●   
Pemantik Lahirnya Pembalap Indonesia Kelas Dunia Lewat F1 Powerboat Toba 2024
Selasa 27 Februari 2024, 18:16 WIB






Jetsiber.com – Jakarta | Agenda Powerboat akan dilaksanakan, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo memastikan seluruh infrastruktur pendukung kejuaraan dunia F1 Powerboat 2024 di Danau Toba, Sumatera Utara telah siap digunakan. Bahkan para wisatawan yang kebetulan berkunjung pun dipastikan turut menikmati ajang internasional yang digelar 2 hingga 3 Maret 2024 tersebut.

Kemudian disebutnya,
“Alhamdulillah kita sudah sangat siap. Saya harap ini bisa menjadi mercusuar event sport entertainment dan sport tourism kelas dunia untuk Indonesia. Apalagi ini sudah tentu berdampak lebih luas bahkan ke sektor perekonomian khususnya untuk masyarakat lokal,” ujarnya saat konferensi pers virtual bertajuk.

Lalu diungkapnya bahwa
“Kesiapan F1Powerboat Lake Toba 2024” yang digelar Forum Merdeka Barat 9 (FMB 9), Selasa (27/2/2024).


Pada kesempatan tersebut, Menpora juga mengungkapkan rencana melahirkan pembalap-pembalap jet air Indonesia dengan membuat akademi powerboat dan aquabike di Balige, Sumatera Utara.

“Ini sesuai kesepakatan pemerintah dengan H2O Racing. Sebelum tahun 2027, target kami ada riders dari Indonesia yang dapat berlaga di ajang balap F1 Powerboat,” ungkap Dito.

Dito pun meyakini berbagai upaya tersebut akan menjadikan olahraga air Indonesia terus berkembang dan mencapai level tertingi di dunia.
“Masa depan olahraga air kita dan sport tourism kita ini sangat cerah dan patut didukung bersama,” tuturnya.
Indonesia di dua penyelenggaraan F1 Powerboat, pada tahun 2023 dan 2024, dituturkan Dito menggabungkan konsep olahraga, pariwisata, ekonomi kreatif, serta budaya. Konsep ini membuat Indonesia makin dikenal luas dan menjadi tujuan dari wisatawan mancanegara.
(Salomo Simorangkir)




Editor : JS
Kategori : Politik
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


Scroll to top