Rabu, 24 April 2024

Breaking News

  • Mempererat Tali Silaturahmi, Awak Media Disambut Baik Oleh Kasi Humas Polres Kuansing   ●   
  • Kajati Riau Terima Kunjungan Anggota Komisi II DPR RI   ●   
  • Kasi Penkum Bidang Intelijen Kejati Riau hadiri kegiatan UKW Angkatan XXIII PWI Riau   ●   
  • Kajati Riau Terima Kunjungan Sespim Lemdiklat Polri   ●   
  • Hadiri Pelaksanaan UKW PWI Riau, Ini Pesan Penting Irjen M Iqbal   ●   
REPLIP Sayangkan Kondisi Jalan Kota Pekanbaru Bertabur Sampah Seusai Car Free Day
Selasa 16 Agustus 2022, 12:51 WIB

Pekanbaru, Jetsiber.com - Relawan Peduli Lingkungan Kota Pekanbaru (REPLIP) turun langsung melihat kondisi jalanan disaat usai Car Free Day, dan kita sangat menyayangkan ketidakpedulian masyarakat terhadap kebersihan Lingkungan dan dapat kita lihat pada saat usai Car Free Day hari ini sampah bertebaran dimana-mana.(14/08/2022)


Saya Nurhayati selaku sekretaris REPLIP sekaligus menjabat sebagai Presiden Mahasiswa Universitas Awalbros, mengajak masyarakat bersama-sama dalam menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang sampah pada tempat. Mari kita kembalikan kota bertuah ini mendapatkan piagam Adipura yang sama-sama kita ketahui kita pernah mendapatkan piagaram Adipura tersebut.

Selaku ketua REPLIP, Muhammad Ridho Hanafi menyampaikan kepada masyarakat tentang pemilahan sampah khususnya di rumah tangga, dengan memberikan selembaran kertas yang berisikan pemilahan sampah serta memberi edukasi terkait pemilahan sampah. Agar sampah yang keluar dari rumah tangga sudah terbagi, dan tidak dalam satu tempat lagi.

Kami datang mensosialisasikan kepada masyarakat proses pembuangan dan pengelolaan sampah serta menyadarkan kembali masyarakat terhadap kepeduliah dalam kebetsihan dan membuang sampah pada tempatnya.

Harapan masyarakat kota Pekanbaru untuk Pemerintahan Kota Pekanbaru dapat menyelesaikan permasalahan sampah yang di Kota Pekanbaru, agar terciptanya Kota Pekanbaru yang bersih, sehat dan indah. Serta mempermudah untuk Kota Pekanbaru mencapai Adipura apabila permasalahan sampah terselesaikan.(Regar)

Sumber:Kominfo REPLIP




Editor : Nuri Hamzah
Kategori : Lifestyle
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


Scroll to top