Jumat, 29 Maret 2024

Breaking News

  • Penuh Haru Warnai Pisah Sambut Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Riau   ●   
  • Kajati Riau Terima Kunjungan Kerja Sekaligus Silaturahmi Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Riau   ●   
  • Penitipan Aset Hasil Sita Eksekusi Milik Terpidana Heru Hidayat, Tanah Seluas 19.996 M2 di Belitung   ●   
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024   ●   
  • Bupati Bengkalis di Wakili Asisten Andris Tutup Pelaksanaan TC MTQ Tingkat Provinsi 2024   ●   
Polsek Pasir Penyu Kawal Petugas dan Pasien Covid-19, Siagakan Mobil Patroli
Minggu 30 Mei 2021, 08:24 WIB

Indragiri Hulu, Jetsiber.com- Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) melalui Polsek Pasir Penyu siagakan mobil patroli dan sejumlah personel untuk pengamanan serta pengawalan para petugas kesehatan dan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Puskesmas Air Molek, Kecamatan Pasir Penyu.

“Pengaman dan pengawalan petugas kesehatan dan pasien Covid-19 ini dimulai tanggal 21 Mei 2021 sampai 1 Juni 2021 mendatang atau lebih kurang 12 hari,” kata Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.I.K melalui PS Paur Humas Polres Inhu Aipda Misran, Sabtu 29 Mei 2021 siang.

Dijelaskan Misran, kegiatan pengawalan dan pengamanan terhadap petugas kesehatan dan pasien Covid-19 di Kecamatan Pasir Penyu ini sudah berjalan selama beberapa hari.

Bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi petugas kesehatan ketika menangani pasien Covid-19.

Selain itu petugas kesehatan, pengawalan dan pengamanan juga dilakukan terhadap pasien terkonfirmasi positif Covid-19, dengan tujuan pasien bisa beristirahat dengan tenang agar cepat pulih dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan melarang keluarga atau kerabat pasien yang ingin membezuk.

“Alhamdulillah, pengawalan dan pengamanan terhadap petugas kesehatan serta pasien Covid-19 berjalan dengan aman, tertib dan lancar, bahkan sebagian kalangan masyarakat sangat mendukung,” papar Misran. (M.Lani)

Sumber: Anugrahpost




Editor : Nuri Hamzah
Kategori : Indragiri Hulu
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


Scroll to top